Ungguli Dua Kandidat Lain, Hj Safrida Rektor UISU Periode 2023-2027

Editor: Donny author photo

Para pengurus Yayasan UISU seusai mengumumkan Rektor UISU periode 2023-2027

AgioDeli.id
- Hj Safrida terpilih menjadi Rektor UISU (Universitas Islam Sumatera Utara) untuk masa jabatan 2023-2027, unggul dari dua kandidat lainnya dalam proses seleksi yang memakan waktu lebih dari sebulan.

Ketua Umum Pengurus Yayasan UISU, Prof. H. Ismet Danial Nasution, drg., Ph.D., Sp.Pros(k)., FICD. mengumumkan langsung terpilihnya sosok berpredikat lengkap Dr. Hj. Safrida, S.E., M.Si. sebagai Rektor UISU 2023-2027.

“Alhamdulillah, Pengurus Yayasan UISU telah merampungkan rapat dan memutuskan saudari Dr. Hj. Safrida, S.E., M.Si. menjadi Rektor UISU 2023-2027,” ujar Prof. Ismet di Kampus UISU, Jalan SM Raja, Medan, Senin, 17 April 2023.

Dalam rapat yang baru saja dirampungkan, sambung Datuk Cendikia Dharmalaksana Raja ini, Pengurus Yayasan UISU berpedoman pada hasil penilaian Senat UISU dan hasil fit and proper test terhadap tiga calon rektor UISU yang mengikuti seleksi.

“Sebagaimana kita maklumi bersama, sebelumnya senat universitas telah menyampaikan penilaian mereka terhadap masing-masing kandidat. Kemudian, juga telah dilangsungkan uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) terhadap ketiga kandidat oleh Tim Seleksi yang dibentuk Pengurus Yayasan UISU,” sebutnya.

Pengurus Yayasan UISU, lanjut Prof. Ismet, menggelar rapat untuk mengkompilasi hasil penilaian Senat UISU dengan hasil fit and proper test. Dan, ternyata, urutan ranking berdasarkan hasil penilaian senat maupun hasil fit and proper test tidak berbeda.

“Dari kedua mekanisme seleksi itu, baik penilaian Senat Universitas maupun fit and proper test, Dr. Hj. Safrida, S.E., M.Si. mendapatkan skor tertinggi dan menempati ranking pertama. Karenanya, Pengurus Yayasan langsung memutuskannya menjadi Rektor UISU 2023-2027,” tegas Prof. Ismet.

Dia kemudian meminta semua pihak, terutama Keluarga Besar UISU, untuk menghormati hasil seleksi dan penetapan Rektor UISU 2023-2027 tersebut. Sekaligus, mendukung terlaksananya program kerja yang dijalankan rektor terpilih.

“Mari kita dukung. Harapannya, Rektor UISU 2023-2027 dalam waktu sesingkat-singkatnya dapat segera mewujudkan UISU sebagai universitas berpredikat unggul,” tukasnya.

Diketahui, proses seleksi calon rektor UISU masa jabatan 2023-2027 ini menyertakan tiga sosok, yakni Dr. Hj. Safrida, S.E., M.Si., Dr. Marzuki, S.H., M.Hum., dan Dr. H. Yanhar Jamaluddin, M.A.P. Ketiganya merupakan civitas akademik UISU.

Hj Safrida saat ini masih menjabat Dekan Fakultas Ekonomi, sedangkan Marzuki merupakan Dekan Fakultas Hukum. Yanhar sendiri adalah Rektor UISU masa jabatan 2019-2023.

Rektor UISU 2023-2027 Dilantik 26 April

Proses seleksi calon Rektor UISU masa jabatan 2023-2027 berlangsung sejak Senin, 13 Maret 2023, dimulai dari penjaringan dan seleksi administratif. Sedari awal, baik Safrida, Marzuki maupun Yanhar merupakan tiga sosok yang lolos seleksi administratif dan berhak mengikuti seleksi lanjutan.

Setelah mendapat penilaian dari Senat UISU, pada Sabtu, 15 April 2023, ketiga kandidat menjalani fit and proper test di Kampus UISU, Jalan SM Raja, Medan.

Dalam proses fit and proper test, ketiga kandidat secara terpisah berhadapan dengan tiga penguji dalam Tim Seleksi yang dipimpin perwakilan dari Pengurus Yayasan UISU, yakni Prof. Dr. H. Hasyim Purba, S.H., M.Hum.

Dua penguji yang disertakan dalam Tim Seleksi adalah tenaga ahli independen dari luar UISU. Keduanya yakni Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LL Dikti) Wilayah I Sumut, Prof. Drs. Saiful Anwar Matondang M.A, Ph.D. dan Prof. Dr. Ir. Hari Purnomo, M.T., IPU Asean Eng. dari Universitas Islam Indonesia (UII) Jogjakarta.

Kapan Hj Safrida dilantik sebagai Rektor UISU? Mengenai ini, Ketua Umum Pengurus Yayasan UISU menyatakan pelantikan akan berlangsung Rabu, 26 April 2023, yang masih berada dalam Bulan Syawal 1444 Hijriah.

“Karena jabatan Rektor UISU 2019-2023 baru akan berakhir 26 April 2023, maka Pengurus Yayasan akan melantik Rektor UISU 2023-2027 pada Rabu, 26 April 2023,” pungkas Prof. Ismet.

Di kesempatan sama, Sekretaris Umum Pengurus Yayasan UISU, Ir. Indra Gunawan, M.P. juga menyampaikan syukur atas rampungnya proses seleksi calon rektor UISU masa jabatan 2023-2027 tersebut.

“Alhamdulillah, Pengurus Yayasan telah menetapkan Rektor UISU periode 2023-2027 dalam Rapat Pengurus Yayasan tanggal 17 April 2023. Penetapan ini berdasarkan hasil pertimbangan Senat Universitas dan Penilaian Tim Seleksi,” ujarnya.

“Yayasan dan civitas akademika UISU mengucapkan selamat kepada Ibu Dr. Safrida. Semoga rektor yang akan dilantik 26 April 2023 ini dapat bersinergi dan berkolaborasi dengan pengurus yayasan dan civitas akademika UISU dalam percepatan UISU Unggul,” tambahnya.

Mewakili Pengurus Yayasan, Indra Gunawan pun menyampaikan terima kasih sekaligus apresiasi tinggi kepada Rektor UISU Periode 2019-2023, Dr. Yanhar Jamaluddin, M.A.P.

Menurutnya, Yanhar telah berhasil menjaga akademik UISU dalam situasi sangat kondusif. Bahkan, berhasil pula menaikkan peringkat UISU dari Klaster Madya ke Klaster Utama, yang artinya 1 langkah lagi memasuki Klaster Mandiri.

Rapat penetapan Rektor UISU 2023-2027 tersebut diikuti seluruh Pengurus Yayasan UISU. Mereka yang terlihat antara lain, Ir. Armansyah, M.T.; T. Arief Hasan Delikhan, S.Sos.; Dr. H. Danialsyah, S.H., M.H.; Ir. H. Saiful Jihad, S.T.; Hj. Masnun Nasution, S.H., M.H.; Prof. Dr. H. Hasyim Purba, S.H., M.Hum.; Prof. Dr. Ir. H. Mohd. Assad, M.Si.; dan H. Ikrom Helmy Nasution, S.H. (*)

Penulis: Indra Gunawan

E-Mail: indragunawanku@gmail.com

Share:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com