![]() |
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Deliserdang dr H Asri Ludin Tambunan saat hadiri kegiatan Jambore Karang Taruna Deliserdang. |
Agiodeli.id - Karang Taruna Kabupaten Deliserdang menggelar Jambore di Tibrena Mekar Sibolangit, Deliserdang, Minggu, 14 Juli 2024.
Kegiatan Jambore Karang Taruan itu dihadiri Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Deliserdang dr H Asri Ludin Tambunan. Dalam kesempatan tersebut, pria yang juga Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Deliserdang mengajak terlibat aktif di kegiatan sosial. Khususnya yang terkait bidang kesehatan terutama menekan angka stunting.
Karang Taruna, jelasnya, merupakan salah satu bagian dari instrumen pemerinta yang mana merupakan kader yang bertugas di bidang sosial.
Menurut dr Aci, mereka adalah jembatan atau perantara antara kegiatan pemerintah ke masyarakat. "Disitulah peran mereka. Di acara Jambore ini kita lakukan sosialisasi kesehatan dan pengobatan gratis bekerjasama dengan Puskesmas Sibolangit dan Puskesmas Bandar Baru dengan harapan agar mereka terlibat aktif di kegiatan sosial. Khususnya yang terkait bidang kesehatan agar mereka bisa menyampaikannya ke masyarakat sehingga memberikan kontribusi kepada masyarakat Deliserdang,” ujar dr Aci.
Tanpa dukungan seluruh stakeholder, imbuhnya, seluruh tenaga kesehatan yang ada di Kabupaten Deliserdang tidak akan mampu membentuk pola hidup sehat di tengah masyarakat. Diperlukan sinergisitas antara seluruh stakeholder.
“Saya lihat antusias mereka juga sangat baik. Kita harap pemuda-pemudi karang taruna ini bisa berkolaborasi dengan kita, mensosialisasikan pentingnya kesehatan ke masyarakat. Seperti stunting atau yang lainnya. Sehingga ke depan, masyarakat Deliserdang bisa menjadi lebih sehat,” paparnya.
Disebutkannya, pihaknya akan terus melakukan kegiatan serupa secara berkesinambungan. Termasuk senam sehat. Dengan harapan, Kabupaten Deliserdang ke depan bisa menjadi kabupaten yang lebih baik dan lebih sehat. (B Warsito)