Peci Biru dan RS Foundation sambangi korban kebakaran di Belawan
AgioDeli.id- Pasca kebakaran yang melanda kawasan Belawan, Kamis (4/8/2022) pagi, yang merenggut empat nyawa dan melukai dua lainnya menyisakan luka mendalam bagi keluarga.
Kehadiran Peci Biru dan RS Foundation diterima langsung oleh perwakilan keluarga korban Rahmawati Limbong.
"Hari ini kami berkunjung ke alamat duka coba untuk ikut meringankan beban keluarga dengan membawa bantuan berupa pakaian layak pakai dan sejumlah air mineral cup yang kami prediksi bisa untuk beberapa hari ke depan," ujar Risdianto, selaku ketua komunitas Peci Biru Indonesia, Jumat (5/8/2022).
Didampingi Erwin Simbolon selaku ketua komunitas Peci Biru Medan dan Tengku AIDA, ketua RS Foundation, mereka selanjutnya mengunjungi korban luka bakar di RS PHC Belawan.
Tampak Lisa wanita paruh baya itu terbaring lemah dengan kondisi luka bakar hampir seluruh tubuhnya.
Sedangkan Mutiara, gadis berusia 20 tahun itu juga mengalami kondisi luka bakar yang serius.
"Kita merasa sedih melihat kondisi dua korban. Apalagi Mutiara tengah persiapan menempuh pendidikan dengan bea siswa ke salah satu perguruan tinggi di Semarang," ujar Risdianto lagi.
Dalam kesempatan itu, Peci Biru dan RS Foundation turut memberikan bantuan biaya perobatan.
"Kami menyampaikan pesan duka yang sedalam-dalamnya dari Ketua DPD Partai Demokrat Sumut, Lokot Nasution . Kami juga turut memberikan bantuan beberapa lusin baju baru untuk keperluan saudara-saudara yang terdampak kebakaran," ujarnya mengakhiri. (ramadhan)