M Hanbal (tengah), pencetak gol tunggal kemenangan PSDS Deliserdang melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Deltras Sidoarjo. foto: ISTIMEWA
AgioDeli.ID – PSDS Deliserdang berhasil mencuri poin penuh pada laga kedua
Grup AA Babak
16 Besar Liga 3
Nasional kontra Deltras Sidoarjo, dengan skor tipis 1-0.
Gol kemenangan
bagi tim Traktor Kuning pada pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Joko
Samudro, Gresik, Jatim, Rabu (9/3/2022) itu tercipta pada masa injury time
(tambahan waktu), menit 90+3, oleh pemain pengganti, M Hanbal.
Dengan
raihan tiga poin ini, membuat PSDS Deliserdang untuk sementara memimpin Grup AA
dengan poin empat, dari hasil sekali menang dan sekali seri lawan Persedikab
Kediri.
Untuk posisi
kedua ditempati Deltras Sidoarjo dengan poin tiga, hasil kemenangan di laga
perdana kontra PS Palembang.
Di laga
lainnya, antara Persedikab Vs PS Palembang, kedua tim harus rela berbagi angka.
Kedua kesebelasan bermain seri 3-3.
Hasil
tersebut membuat Persedikab nangkring di posisi ketiga klasemen dengan poin
dua, dari dua kali hasil seri yang diperoleh lawan PSDS Deliserdang dan PS
Palembang.
Sementara,
PS Palembang yang diasuh mantan pemain Timnas Indonesia dan PSMS Medan, Mahyadi
Panggabean, berada di posisi buncit alias keempat, dari hasil sekali kalah dari
Deltras Sidoarjo dan sekali seri lawan Persedikab Kediri. Sejauh ini, PS
Palembang hanya mengantongi poin satu.
Jual-Beli Serangan
Pertandingan
babak pertama berjalan seimbang.
Kedua tim saling jual-beli serangan. Babak ini berakhir dengan skor kacamata.
Dua puluh
menit usai turun minum, pelatih PSDS, Syahrial Efendi melakukan rotasi. Putra
Wulan Dara ditarik dan digantikan Rizky Tri Ananda dan M Randika digantikan M
Hanbal. Dari pergantian
inilah kemenangan bisa diraih para punggawa PSDS.
Gol tunggal
yang tercipta pada pertandingan itu berawal ketika M Irsan, striker PSDS, dijatuhkan di luar kotak penalti. Wasit
menunjuk tendangan bebas.
Biasanya,
tendangan bebas diambil pemain senior, Muzzaki. Namun, Syahrial Efendi
menginstruksikan agar bek kanan, Hamzah Defa yang mengambilnya.
Tendangan
bebas Hamzah Defa berhasil disundul oleh Hanbal dengan baik dan terciptalah
gol. Pertandingan berakhir 1-0 untuk kemenangan PSDS.
Ketum PSDS Terharu
Ketum PSDS,
Khairum Rijal ketika dihubungi mengaku terharu dan puas dengan kemenangan itu.
Betapa tidak, dalam waktu normal 90 menit tak ada gol tercipta. Gol baru
tercipta di masa injury time atau tambahan waktu, 90+3.
"Saya
sudah prediksi ada gol pada injury time. Biasanya saya tidak merokok, saya
minta rokok teman untuk diisap pas pertandingan tadi. Insya Allah, tercipta gol
untuk kemenangan kita," kata Khairum.
Khairum
mengapresiasi Bupati Deliserdang, Ashari Tambunan yang sebelum laga dimulai
memberi motivasi kepada para pemain dan official tim.
"Dengan
doa kita bersama, Insya Allah pertandingan terakhir pada 16 besar melawan PS
Palembang akan kita menangkan. Kita jadi juara grup AA dan otomatis lolos ke
Liga 2. Mohon dukungan semua masyarakat Deliserdang," harap Khairum. (ari)