Ini dia maling yang terekam CCTV. Foto: ISTIMEWA |
AgioDeli.ID – Seorang pria hancur-hancuran digebuki massa lantaran aksinya terekam CCTV. Dia tergolong nekat, mencuri dompet di pos satpam Rumah Makan Sinar Utama di Medan, Sumatera Utara.
Informasi menyebutkan, pencurian dilakukan pria tanpa
identitas tersebut pada Jumat (25/3/2022). Tak menyadari aksinya terekam CCTV, pria
itu kembali berkeliaran di sekitar lokasi.
"Kehilangannya
semalam pagi
(Jumat), terus di cek CCTV baru diketahui dia pelakunya,"
ungkap karyawan rumah makan yang berada di belakang Toko Buku Gramedia,
kawasan Jalan Gajah Mada.
Selanjutnya,
satpam rumah makan dan
warga menangkap pria tersebut. Dia kukuh tak mengakui. Konyolnya, saat digeledah,
dompet yang hilang berhasil ditemukan. Inilah yang kemudian memubuat kesal
orang-orang.
Tanpa ampun, pria tersebut digebuki beramai-ramai hingga
wajahnya pecah-pecah dan terus mengeluarkan darah.
"Dia nggak mau ngakui, padahal sudah jelas di CCTV," ungkap karyawan Rumah Makan Sinar Utama, sembari menyebut nyawa pria tersebut terselamatkan setelah petugas Polsek Medan Baru tiba di lokasi.
Saat diamankan di Markas Polsek Medan Baru, ketahuan pula bahwa pria itu sebelumnya pernah ditangkap lantaran mencujri kursi. Namun, dia dilepas karena korban tidak membuat laporan pengaduan.
Kanit Reskrim
Polsek Medan Baru, AKP Martua Manik mengakui adanya peristiwa yersebut. "Ya,masih
diperiksa," ungkapnya.(dirga)