Ilham Ritonga (kanan) bersama Hashim Djojohadikusumo, adik kandung Prabowo Subianto. SUMBER FOTO: Sinar Sergai
Bersama Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Partai Gerindra
H. Ahmad Muzani, Prabowo Subianto menandatangani langsung Surat Keputusan (SK)
DPP Partai Gerindra tentang Pergantian Ketua DPRD Sergai tersebut. SK
bertanggal 16 Juli 2022.
Kepada AgioDeli.ID, Rabu (14/9/2022), Ketua DPC Partai Gerindra
Sergai, Budi, S.E. mengatakan pihaknya sudah meneruskan SK DPP tersebut ke
Sekretariat DPRD Sergai pada 2 September 2022.
"Sudah kita dimasukkan ke pimpinan melalui Sekwan
(Sekretaris Dewan) dan sudah dibacakan di (sidang) paripurna tanggal 9
September kemarin,” ungkap Budi, sembari menyatakan harapan pergantian Ketua
DPRD Sergai segera diproses berdasarkan peraturan perundang-undangan serta tata
tertib DPRD Sergai.
Diketahui, pada Pemilu 2019 Partai Gerindra menjadi
pemenang di Kabupaten Sergai dan meraih 7 kursi dewan. Sesuai Undang-Undang
Nomor 2/ 2018 tentang Perubahan Kedua atas UU Nomor 17/2014 tentang MPR, DPR,
DPD, dan DPRD (MD3), maka Partai Gerindra otomatis berhak atas kursi Ketua DPRD
Sergai.
Lalu, Partai Gerindra ketika itu menunjuk dr. M. Riski
Ramadhan Hasibuan untuk menempati kursi Ketua DPRD Sergai masa bakti 2019-2024.
Namun, belum lagi masa bakti berakhir, SK DPP Gerindra bertanggal 16 Juli 2022
mengharuskan Riski Ramadhan turun dari posisi tersebut. Sosok pengganti yang
ditunjuk DPP Gerindra adalah M. Ilham Ritonga, S.E.
![]() |
dr. M. Riski Ramadhan Hasibuan. SUMBER FOTO: WhatsAPP |
Budi tak menjawab pertanyaan mengenai penyebab DPP Gerindra mengganti posisi Ketua DPRD Sergai dari Riski Ramadhan kepada Ilham Ritonga. Hanya, dalam poin ketiga SK yang diteribitkannya, DPP Gerindra menegaskan berhak melakukan evaluasi dan pergantian unsur pimpinan DPRD.
Terpisah, melalui layanan pesan WhatsApp, Sekretaris DPRD
Sergai H. Suprin juga mengakui SK DPP Gerindra sedang berproses di BKD DPRD
Sergai.
“Kami di Setwan (Sekretariat DPRD Sergai) sdh menerima
surat dari DPP Gerindra tsb. Dan, saat ini sedang berproses di Badan Kehormatan
Dewan,” jawabnya, mengonfirmasi kebenaran adanya pergantian posisi Ketua DPRD
Sergai dari Riski Ramadhan dengan Ilham Ritonga.
Akan halnya Riski Ramadhan. Politisi muda Partai Gerindra
ini mengakui posisi dirinya sebagai Ketua DPRD Sergai akan digantikan. Hal
tersebut sesuai dengan SK DPP Partai Gerindra.
“Saya berterima kasih kepada Partai Gerindra yang telah
memberikan ruang kepada saya hingga saya diamanahkan menjadi Ketua DPRD Serdang
Bedagai,” ungkapnya via WhatsApp.
Riski juga menyatakan apa yang diraihnya tak terlepas
dari doa dan dukungan masyarakat Serdang Bedagai. “Banyak kekurangan dari saya
pribadi, tapi saya tetap berupaya untuk menjadi yang lebih baik di masa-masa mendatang,”
tambahnya. (indra)