Mayor Pas Jhon H Siregar ketika menerima tongkat komando dari Komandan Wing Komando III Kopasgat, Kolonel Pas Dili Setiawan
AgioDeli.id- Mayor Pas Jhon Herriansyah Siregar secara resmi menerima tongkat komando dari komandan sebelumnya Letkol Pas Roni Cahyo Setiawan SE MM, di Lapangan Upacara Yonko 469 Kopasgat, Kamis, 14 November 2024.
Serah terima jabatan Komandan Batalyon Komando 469 Kopasgat (Dankopasgat) ini dipimpin langsung, Komandan Wing Komando III Kopasgat, Kolonel Pas Dili Setiawan MSi.
Selanjutnya, dilakukan penandatanganan fakta integritas dari komandan Batalyon Komando 469 Kopasgat Jhon Herriansyah Siregar bersama Letkol Pas Roni Cahyo Setiawan SE MM disaksikan Komandan Wing Komando III Kopasgat
Dalam sambutannya, Kolonel Pas Dili Setiawan MSi mengatakan serah terima jabatan merupakan proses alamat dan wajar dalam suatu organisasi, namun memiliki arti penting yang bernilai strategis.
"Baik bagi Wing Komando III Kopasgat khususnya maupun bagi komandan pasukan gerak cepat, pada umumnya proses ini merupakan bagian dari regenerasi dan kesinambungan kepemimpinan di lingkungan Kopasgat," ujarnya.
Lebih dalam lagi, katanya, serah terima jabatan ini mengadung semangat pembaruan dan penyegaran yang diproyeksi untuk meningkatkan kinerja dan pencapaian optimal dalam pencapaian tugas-tugas yang semakin kompleks.
"Seperti yang kita ketahui bersama, perkembangan organisasi dan modernisasi alutsista kopasgat merupakan tantangan yang perlu dicermati oleh setiap satuan pelaksana operasi kopasgat kekuatan visi dan misi dari komando satuan yang inovatif dn kreatif diharapkan dapat mengubah tantangan yang dihadapi tersebut menjadi peluang untuk meningkatkan kesiapan operasional satuan," kata Dili Setiawan.
Lebih lanjut, selaku Komandan Wing Komando III Kopasgat, Kolonel Dili Setiawan mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Letkol Pas Roni Cahyo Setiawan SE MM atas kerjasama dan dedikasi yang dibangun selama menjabat sebagai Komandan Batalyon Komando 469 Kopasgat.
Sedangkan, kepada Mayor Pas Jhon Herriansyah Siregar juga diucapkan selamat dan sukses atas amanah dan kepercayaan sebagai Komandan Batalyon Komando 469 Kopasgat.
"Saya berpesan kepada Mayor Pas Jhon Herriansyah Siregar untuk melaksanakan amanah jabatan dengan sebaik - baiknya serta melakukan terobosan yang inovatif dan kreatif agar senantiasa mampu beradaptasi dengan cepat, seiring perkembangan situasi dan modernisasi alutsista Kopasgat," ujarnya. (*)