AgioDeli.id - Anggota DPRD Kabupaten Simalungun dari Partai Gelora, H.Karnali Saragih M.Pd, menggelar reses pertama masa persidangan ke II, Tahun Sidang 2024/2025 di Lingkungan Kampung Baru, Kelurahan Serbelawan, Kecamatan Dolok Batu Nanggar, pada Selasa (11/2/2025).
Dalam tatap muka dengan masyarakat itu, banyak aspirasi yang dijaring. Diantaranya persoalan infrastruktur jalan, parit, UMKM, soal banjir yang terjadi di Pasar Bawah Serbelawan, sarana olahraga, dan juga soal santuan sosial.
Menanggapi aspirasi masyarakat yang hadir pada reses itu, H.Karnali Saragih menyampaikan bahwa dirinya akan memperjuangkan semua aspirasi yang disampaikan masyarakat.
"Kesemuanya ini akan saya perjuangkan, walaupun saya satu-satunya anggota Dewan dari Partai Gelora dan saya satu-watunya dari Kecamatan Dolok Batu Nanggar. Tapi setidaknya kita akan mencoba membawa kepada teman-t3man kita yang ada di Komisi. Memohon untuk merealisasikan aspirasi bapak ibu semua," terang H.Karnali Saragih.
Pada reses tersebut, turut dihadiri Lurah Serbelawan, Lasma Evi Irmayani Damanik, S.Sos; Camat Dolok Batu Nanggar diwakili Masniarni Purba; Kepala Lingkungan Kelurahan Serbelawan, sejumlah tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh agama.
Lasma Evi Irmayani selaku Lurah Serbelawan menyampaikan rasa syukurnya atas terpilihnya H.Karnali Saragih yang merupakan warga Kelurahan Serbelawan sebagai Anggota DPRD Simalungun. Kepada masyarakat ia juga mengimbau untuk tidak segan menyampaikan aspirasi kepada Bapak H.Karnali Saragih. "Anggap saja seperti anak kepada bapaknya," kata Lasma.
Sementara itu, Subari Tokoh Masyarakat Lingkungan I Kampung Baru Kelurahan Serbelawan menyampaikan terima kasihnya kepada Karnali Saragih yang telah mengingatkan mereka.
Kita semua diingatkan untuk kembali bersama, dimana satu tahun tang lalu kita bersama untuk mendudukkan Anggota DPRD Simalungun yaitu Bapak H.Karnali Saragih. Dan hari ini kita duduk bersama dalam acara reses beliau. Mari kita sampaikan aspirasi kita kepada Bapak H.Karnali Saragih sebagai perpanjangan kita untuk diperjuangkan dan direalisasikan," ujar Subari. (B Warsito)