-->

Peduli Terhadap Sesama, DPD REI Sumut Bantu Sejumlah Panti Asuhan Terdampak Banjir

Editor: dicky irawan author photo
DPD REI Sumut saat berkunjung, memberikan bantuan di panti asuhan. (Foto : ist)

Agiodeli.id - Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, Dewan Pengurus Daerah Real Estate Indonesia (DPD REI) Sumut memberikan bantuan sejumlah panti asuhan yang terdampak banjir pada akhir November 2025 yang lalu.

Ketua DPD REI Sumut, Rakutta Karo- karo mengungkapkan berbagi kasih di awal tahun merupakan kegiatan tahunan yang selalu dilakukan pengurus DPD REI Sumut. Untuk tahun ini, ada 10 panti yang disambangi.

"Dengan tali asih ini, kita ingin anak-anak di panti asuhan menjadi lebih semangat bersekolah, sehingga mampu meraih cita- cita yang mereka impikan," paparnya, Kamis (22/1/2026).

Dijelaskannya, untuk tahun ini REI Sumut memberikan bantuan kepada 10 panti sosial, yang paling terdampak saat banjir kemarin. 

Pengurus DPD REI Sumut berpose bersama sebelum mengunjungi panti  asuhan. (Foto : ist)

Adapun bantuan tersebut, merupakan sumbangan dari pengurus dan anggota REI Sumut. 

"Tali asih ini sebagai bentuk rasa syukur kita. Karena telah berhasil melewati tahun 2025 dengan baik. Dan kita menghadapi Tahun 2026 dengan lebih baik lagi," pungkasnya.

Sementara itu, Pengurus Panti Asuhan Cermin Kasih Abadi, Rosmawati Zebua mengatakan bahwa panti asuhan ini berdiri sejak tahun 2022. Kini, panti asuhan ini tengah merawat dan menjaga 22 anak, dengan berbagai usia dan pendidikan.

"Saat banjir kemarin, masuk ke dalam panti setinggi paha orang dewasa. Kita sampai mengungsi ke tetangga karena masih banyak anak kecil," ungkapnya.

Pengurus DPD REI Sumut saat mengunjungi panti asuhan terdampak banjir. (Foto : ist)

Rosmawati Zebua mengaku sangat bersyukur mendapatkan bantuan dari DPD REI Sumut tersebut. Karena saat banjir beberapa waktu lalu, semua stok kebutuhan hancur. Begitu juga dengan peralatan dan perlengkapan anak-anak panti.

Hal senada juga diungkapkan oleh pengurus Panti Asuhan Sinar Wangi, Feberlina Ndruru.

Panti asuhan ini dekat dengan parit besar, sehingga saat banjir terjadi ada masuk mencapai pinggang orang dewasa.

"Di panti ini ada 15 anak yang diasuh. Saat banjir, kita harus mengungsi ke kawasan Polonia," ungkapnya.

Feberlina Ndruru berharap, bantuan ini dapat memudahkan rezeki para anggota REI Sumut tahun ini. Sehingga dapat berbagi lagi. 

Dalam kesempatan itu, REI Sumut mengunjungi sejumlah panti sosial, yaitu, Panti Cermin Kasih Abadi, Panti Berkat Risma Sumut, Panti Sinar Wangi, Panti Berkat Iman Sejahtera, Panti Anugrah Linda, Panti Salam Damai Dihati, Panti Ecclesia, Panti Lotus Bonitatis, Yayasan Advent Peduli Anak Indonesia, dan Yayasan Karya Murni SLB B Karya Murni. (dicky)

Share:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com